Home » , » Badan Kerempeng, Mana Keren!

Badan Kerempeng, Mana Keren!

Written By Unknown on Minggu, 12 Mei 2013 | 23:07


kerempeng mana kerenBadan yang kerempeng (bagaikan tulang berbalut kulitnya saja) bisa dikatakan menjadi momok yang membuat hati ‘trenyuh’ orang-orang bakat kerempeng sejak lahir, maupun bagi orang disekitarnya yang melihat. Tentunya tidak keren dilihat.
Kendati banyak wanita yang malah kepengen jadi kurus! Ternyata ada juga yang merindukan, memimpikan, mengidamkan untuk jadi gemuk..!! (dalam artian lebih berisi tentunya, bukan overweight). Yang gemuk pengen kurus! Yang kurus malah pengen gemuk! Aneh memang. Masalah yang selalu terlontar setiap waktu. Yang tengah-tengah (nggak gemuk,gak kurus) kelihatannya adem ayem asik asik aja kebagian nasib yang lebih baik. Segala usaha sudah banyak dilakuin para kerempeng untuk membuat badan/tubuh menjadi sedikit ‘berisi’ agar kalau jalan ngga ‘melayang’ keterpa angin. (Seperti di salah satu iklan susu bermerk itu..) ngga disebutin pasti ngga asing lagi.
Kala bertanya sama yang badannya gemuk, tipsnya makan tidur aja yang banyak pasti ntar gemuk gemuklah sendiri!!
Apakah hanya dengan makan – tidur, makan – tidur aja? Bukannya berhasil memberikan hasil yang ‘memuaskan’ bagi tubuh yang kerempeng, malah menimbun benih-benih penyakitan. Lemak dimana-mana, kolestrol tidak terkontrol.
Jadi gimana baiknya?
Saya sudah makan, berolah raga dengan banyak biar sehat kok tidak gemuk-gemuk? malah tetap kurus kerempeng!!!
SUSAHHHH SULITTT!! MENDERITAAA!!
bagaikan para cewek yang bingung – bingung diet agar langsing, begitupula kumerasakan deritanya. Bagi badan cenderung BUNDER suka makan memang bisa lebih membuat badan mereka semakin BUNDER bunder kaya bola, KARENA ia memang orang yang udah bawaannya MUDAH menjadi demikian!
Sedangkan bagi si kerempeng bawaan sejak lahir memang ada beberapa hal penting yang harus dipahami terlebih dahulu bahwa itu TIDAK mudah.
Itu SULIT, sesulit wanita gemuk yang diet pengen kurus kah? Mengapa kok sulit? Padahal menu makan sudah disetarakan seperti menu kuli LOH! Alhasil yang menghasilkan menggelembungnya perut yang BUNCIT.
** TERNYATA tubuh/badan manusia menurut keadaan sejak lahir dibagi menjadi 3 kategori !!!
Adapun seorang William Sheldon (1898-1977) yang adalah seorang psikolog Amerika menghabiskan sepanjang umurnya untuk meneliti tentang variasi tubuh manusia dan membagi menjadi 3 kategori umum yakni:
1. Ectomorph (bakat KEREMPENG), adapun dapat dikenali dengan ciri sebagai berikut;
- sulit menghasilkan massa
- berbadan ‘lembut’
- dada datar
- mudah ‘rapuh’
- tidak berlemak
- berotot ringan
- berbahu kecil
- waktu lebih lama untuk menghasilkan otot
- kurus
Tulang si ‘ectomorph’ biasanya kecil dan ringan, dengan otot yang kecil pula dan sedikit. Biasanya berbadan lebih tinggi dari seharusnya. Orang ectomorph secara alami tidak cukup kuat, ia harus kerja sangat keras untuk membentuk massa pada tubuhnya.
Ciri lainnya yang biasa tampak pada seorang bakat ‘kerempeng’ ini yakni;
Seorang ectomorph yang ekstrim biasanya memiliki jari-jari tangan, ujung jari kaki, maupun leher yang lebih panjang. Memilikisegi wajah yang runcing dan berbentuk segitiga. Dengan rahang yang seolah-olah menyusut/meruncing. Kulit cenderung mudah untuk mudah dibakar (dalam olah gerak). Beberapa ectomorph mengalami penderitaan yang berlebih pada kondisi suhu yang ekstrim. Oleh karena banyak wilayah tubuh yang besar dalam hubungannya dengan massa otot, ia menderita banyak kepanasan. Oleh karena sedikit jumlah lemak yang dimiliki, ia akan menderita lebih dalam suhu yang dingin. Pertumbuhan rambut sangat baik, dan tumbuh cenderung lebih cepat dan kadang sulit untuk tetap bertahan.
Orang-orang terkenal yang termasuk ectomorph antara lain:
Brad Pitt, Lisa Kudrow, Kate Moss, Seth Green, Edward Norton.
2. Mesomorph (bakat ideal)
- Atletis
- Tubuh keras
- berbentuk tubuh ‘Jam pasir’ (wanita)
- berbentuk tubuh ’4 persegi panjang’ (pria)
- massa otot yang matang
- postur baik sekali / ekselen
- sangat mudah membangun otot
- sangat mudah membangun lemak daripada ectomorph
- berkulit kental / tebal .
Tubuh mereka yang mesomorph memiliki tulang yang besar dan otot yang berisi lebih baik. Batang tubuh meruncing tipis dengan pinggang yang kecil. Tulang dan otot yang dimilikinya sangat menyolok. Ciri-ciri wajah yang dimiliki jelaslah baik seperti pada tulang pipi, rahang yang berat dan persegi. Wajahnya panjang dan lebar dengan potongan bentuk yang kecil. Lengan dan kaki si mesomorph sangat mengembang, bahkan pada jari-jari yang dimilikinya berotot.
Ciri lainnya yang tampak pada mesomorph, yakni kulitnya yang tebal dan tekstur rambut yang dipunyai berat.
Orang-orang terkenal yang termasuk mesomorph antara lain:
Sylvester Stallone, Bruce Willis, mayoritas pemenang kontes Mr. Universe.
3. Endomorph (bakat gemuk)
Tubuh seorang endomorph yang ekstrim biasanya tampak bundar dan lunak. Bayangan fisiknya biasanya diwakilkan pada gambaran banyak massa yang terkontsentrasikan pada bagian perut. Hal ini mungkin benar maupun tidak. Lengan dan kaki seorang endomorph biasanya pendek dalam ukuran panjangnya dan cenderung meruncing. Hal ini memberikan tampilan batang. Tangan dan kaki terhitung berukuran kecil. Dengan lengan bagian atas dan bagian paha yang sering mengembang daripada bagian bawah lengan dan bagian bawah kakinya. Memiliki pinggang yang besar.
Ciri lainnya yang tampak, kulit nya lunak dan halus. Rambut dalam kondisi baik. Kepala berbentuk menyerupai bola. Dengan bentuk kepala yang besar dan wajah yang lebar.
Orang-orang terkenal yang termasuk endomorph:
John Goodman, Roseanne, Jack Black.
4. Kombinasi Tipe Tubuh
Meskipun sebagian besar terbagi menjadi 3 macam diatas, kerap kali sulit untuk menentukan tipe badan seseorang karena terbentuk dari kombinasi diantaranya. Meski ada seorang ecto/meso/endo morph yang sejati dan alami. Sejatinya ada beberapa dianatr mereka yang memliki variasi kombinasi yakni, ecto-meso, endo-meso, dan kebanyakan mirip mesomorph tapui memiliki ciri-ciri ectomorph, seeprti pinggang yang garis. Atau ciri seperti endomorph yang cenderung mudah membangun lemak.
LALU , APAKAH MUNGKIN SAYA BERUBAH TIDAK KEREMPENG?????
Kerempeng jadi berbadan IDEAL. bahkan gemuk
MUNGKIN NGGAK ??
Tentu saja!
Kalau tahu CARANYA, Kalau ada USAHA, dan TANPA PAKSAAN.
MOTIVASILAH DIRI terlebih dahulu sebelum melihat artikel selanjutnya dibawah ini:
Ectomorph (Kerempeng) How to Gain Mass !

0 komentar:

Posting Komentar

Digauli.xyz Share info, tips dan gaya gaul era kini, dengan mengedepankan informasi teknologi.

Silahkan Berkomentar :)

Popular Posts